Tanggal 28 Desember 2012 yang lalu, Pokja Ruang Belajar Masyarakat (RBM) telah melaksanakan seleksi pelaku PNPM-MPd Terbaik Tingkat Kabupaten Rokan Hulu. kegiatan invitasi ini merupakan untuk yang kedua kalinya dilaksanakan. Sebelumnya telah dilaksanakan pada tahun 2012 juga dengan mengikutsertakan tujuh pelaku PNPM-MPd dari 6 (enam) Kecamatan Reguler, yaitu BKAD, BP-UPK, KPMD, Kader Teknik, CBM, TPK dan Kelompok SPP. Kegiatan tersebut dilaksanakan dengan menggunakan dana DOK RBM TA. 2011. Penyerahan penghargaan dan hadiah dilaksanakan di dua tempat, yaitu di Desa Intan Jaya Kecamatan Kunto Darussalam yang bertepatan dengan Peringatan Hari Bulan Bakti Gotong Royong Kabupaten Rokan Hulu. Penyerahan dilakukan oleh Bupati Rokan Hulu. Kemudian, di Hotel Gelora Bhakti Pasir Pengaraian, yang mana penyerahan dilakukan oleh Satker PNPM-MPd Kabupaten Rokan Hulu beserta Tim Fasilitator Kabupaten Rokan Hulu.
Dan, untuk yang kedua kalinya
kegiatan tersebut dilaksankan dengan mengikutsertakan tiga pelaku saja, yaitu BKAD
(termasuk lokasi phase out), BP-UPK (termasuk lokasi phase out) dan Kader
Teknik . Kegiatan tersebut dilaksanakan dengan menggunakan dana DOK RBM TA.
2012.
Kegiatan ini dilaksanakan selain untuk memilih pelaku PNPM
Mandiri Perdesaan Terbaik Tingkat Kabupaten Rokan Hulu juga untuk memberi
motivasi kepada seluruh Pelaku PNPM Mandiri Perdesaan agar kedepannya lebih
kreatif dan benar-benar mampu melaksanakan peran dan fungsinya ditengah-tengah
masyarakat, khususnya dilingkungannya.
Untuk tahun anggaran 2012, peserta
yang diikutsertakan hanya tiga pelaku saja. Karena, dana yang dialokasikan
untuk kegiatan invitasi ini tidak sebesar dana yang dialokasikan ditahun 2011.
Dengan kecilnya dana tersebut tidak menyurutkan semangat kelompok kerja (Pokja)
Ruang Belajar Masyarakat (RBM), terutama Pokja Bidang Media yang me-nakhodai
kegiatan invitasi tersebut. Dengan perencanaan yang matang dan strategi yang
baik, kegiatan invitasi tersebut dapat dilaksanakan juga. Para peserta dari
setiap Kecamatan (termasuk lokasi phase out) dengan semangat yang tinggi
mengikuti seleksi invitasi tersebut dengan baik.
Sesuai dengan tujuan utamanya, para peserta benar-benar
diseleksi dengan ketat oleh para dewan juri yang diawasi secara langsung oleh
Kabid Pemberdayaan Kabupaten Rokan Hulu (Yurniziarti, SE) yang juga
sebagai PjOKAB PNPM Mandiri Perdesaan di Kabupaten Rokan Hulu. Beliau berharap,
dengan adanya kegiatan ini para pelaku dilapangan dapat lebih semangat dan
kreatif lagi dalam melaksanakan tugas, peran dan fungsinya di Kecamatan
masing-masing, khususnya di Desanya. Apa yang diharapkan oleh Kabid
Pemberdayaan ini sama hal nya dengan yang diharapkan oleh Tim Faskab dan
panitia penyelenggara acara invitasi tahun 2012 ini.
Rencananya, penyerahan penghargaan akan dilaksanakan pada
saat workshop evaluasi RBM TA. 2012 nanti pada bulan maret 2013. (bersambung...............)